Rabu, 15 Oktober 2014

KIDUNG LARAPATI - puisi

KIDUNG LARAPATI

Jalan-jalan ini harus kamu lalui
Semenjak orok hingga kembali ke liang bumi
Sejajar dengan hembus napas,tanah dan api
Berebut raga dalam jiwa yang terkapar letih

Seharusnya kamu ingat akan jalan pulang
Karena sajak ini tidak akan mengantarmu ke dalam lubang
Mereka yang terlena akan dunia
Mari kita biarkan saja menderita

Dalam bumbungan awan itu yang menaungi
Yang korupsi segera bertaubat hati
Yang menipu segera sadar kembali
Yang mencuri ingatlah akan larapati

Dari kecil kita di asuh sang bumi
Menjaga raga kita tetap berdiri dalam gempita maupun sunyi
Mereka terus bernyanyi,
Menyenandungkan syair pelipur yang melenakan

Apakah kita akan lupa pada kodrat dunia ?
Semakin lama tubuh menjadi renta
Raga semakin lara,sakit dan menderita
Lalu jiwa akan terbang ke atap dunia
Menjemput tembang larapati yang harus disenandung para ksatria

Apa hendak kita lawan
Bila ringkih terhujam takdir Tuhan
Jangan putus asa,
karena untuk kita telah disediakan ribuan jalan...


GK Camia Assyifa 04-02-2013

Tidak ada komentar:

Posting Komentar